Selamat Ulang Tahun GagasMedia #TerusBergegas



Di usianya yang semakin remaja ini, GagasMedia memeriahkan ulang tahun yang ke-12 dengan membagikan berbagai kebahagiaan kepada para pembaca setianya. Salah satunya adalah dengan mengadakan acara “Kado Untuk Blogger”.

Untuk yang ingin berpartisipasi. Diatas tersebut ada beberapa pertanyaan dari gagasmedia untuk dijawab untuk siapapun yang mau ikut acara luar biasa tersebut. Dan ini adalah jawaban-jawaban saya:

1.    Sebutkan 12 judul buku yang paling berkesan setelah kamu membacanya!

Sumpah ini sulit banget! Karena saya itu sangat seleksi dalam membeli buku. Jadi, buku yang saya baca bagus-bagus semua. Oke *tariknafas* *nggakusahpakedrumroll*, saya akan urutkan dari yang PALING-PALING BERKESAN.

1.      Restart karya Nina Ardianti
2.      Bangkok: The Journal karya Moemoe Rizal
3.      Sabtu Bersama Bapak karya Adhitya Mulya
4.      Priceless Moment karya Prisca Primasari
5.      Éclair karya Prisca Primasari
6.      Run To You karya Indah Hanaco
7.      Fly To The Sky karya Nina Ardianti dan Moemoe Rizal
8.      The Chronicles of Audy: 4R karya Orizuka
9.      The Chronicles of Audy: 21 karya Orizuka
10.  Orange karya Windry Ramadhina
11.  Roma: Con Amore karya Robin Wijaya
12.  Sweet Nothings karya Sefryana Khairil

Ah, sebenarnya masih banyak lagi, tapi nggak apa-apa. Saya menghormati GagasMedia yang sedang berulang tahun yang ke-12

2.    Buku apa yang pernah membuat kamu menangis? Kenapa?

Saya itu orangnya terlalu sensitif kalau baca cerita yang sedih. Jadi, baru aja baca satu kalimat sedih, udah nangis. Apalagi kalau itu bagian part ayah dan anak atau cerita tentang keluarga. Udah deh nangis Bombay gitu!

Mungkin bagi orang lain lebay banget kalau sampai nangis pas baca buku ini, tapi saya nangisnya sampai sesenggukan loh! Iya, saya nangis sesenggukan pas baca ‘Priceless Moment’ bener-bener sesenggukan.
Kalau untuk romancenya, saya nangis nggak berhenti-henti pas baca novel Sunshine Becomes You dan Autumn In Paris karya Ilana Tan. Dua cerita itu, selalu berhasil bikin saya nangis walaupun udah baca berkali-kali.


3.    Apa quote dari buku yang kamu ingat dan menginspirasi?

Duh ini… ini… Saya sendiri punya suatu dokumen di laptop yang penuh dengan quote-quote dari novel-novel yang sudah saya baca.

Kalau diwajibkan harus memilih satu. Saya terinspirasi oleh quote dari novel Bangkok: The Journal karya Moemoe Rizal. “Hidup Cuma satu kali. Lakukan apa yang ingin dilakukan. Penyesalan itu hal negatif. Kalau ada hal yang aku salah lakukan, so what? Waktu sudah berlalu. Biarkan saja penyesalan jadi kenangan. Penyesalan bukan untuk dinikmati.”

Quote tersebut menginspirasi saya untuk tidak menyesali atau memikirkan peristiwa yang sudah terjadi di belakang. Semua manusia hidup cuma sekali dalam waktu yang sangat terbatas minim. Lalu untuk apa menyesali peristiwa yang harusnya menjadi kenangan dan mungkin bisa jadi pelajaran. Bukannya selalu dipikirkan sampai gila dan terjebak lagi dalam penyesalan-penyesalan yang lainnya.

4.    Siapakah tokoh dalam buku yang ingin kamu pacari? Hayo, berikan alasan kenapa kamu cocok menjadi pasangannya.

Duh, bingung lagi! Terlalu banyak tokoh cowok di novel yang cakep-cakep!!

Aku milih tokoh Saka di novel Sabtu Bersama Bapak karya Adhitya Mulya aja deh! Di novel itu memang Saka nggak dijabarkan cowok yang keren kaya, ditambah anak band pula kaya Fedrian di novel Restart atau Kei di novel Interlude. Saka itu sosok pria yang sangat luarbiasa menurut saya. Dia mencari pasangan hidupnya, yang bisa menjadi perhiasan dunia dan akhirat. Dan masih banyak lagi yang membuat saya jatuh cinta kepada sosok Saka yang selain kepribadiannya yang baik, sholeh, dewasa. Saka juga lucu.





5.    Ceritakan ending novel yang berkesan dan tak kamu lupakan!

Novel Sabtu Bersama Bapak. Endingnya warming, priceless, and incredible. Di akhir cerita kedua anaknya yang sudah beranjak dewasa dan sang ibu akhirnya menonton video terakhir yang diberikan bapaknya. Di malam terakhir sang bapak, mereka tidur ber empat di kasur yang sama. Itu ending yang nggak pernah saya lupakan. Kadang kalau baca ulang novel itu, saya langsung menuju ke bagian akhirnya.

6.    Buku pertama GagasMedia yang kamu baca dan kenapa kamu memilih itu?

I For You karya Orizuka. Novel ini nggak beli atau dibeliin, tapi dikasih papa saya pas pulang dinas dari Medan. Padahal saat itu saya belum se-addicted baca novel kaya sekarang ini.

Jadi, saya sangat-sangat berterima kasih sekali kepada papa saya, karena waktu itu memberikan novel tersebut kepada saya. Yang akhirnya membuat saya kecanduan baca novel. Hihihihi…

7.    Dari sekian banyak buku yang kamu punya, apa judul yang menurutmu menarik? Kenapa?

All  You Can Eat karya Christian Simamora. Pertama kali liat buku itu aneh, penasaran pingin buka segelnya, terus bingung. Aneh karena covernya cowok cool dan hot gitu, udah itu warnanya dark gitu, tapi judulnya kaya makanan gitu. Penasaran isi cerita sebenarnya itu kaya gimana, tentang makanan kah? Kisah cinta kah? Atau cowok metropolitan gitu? Dan pas baca synopsis di belakang jadi bingung. But after all, setelah baca saya jadi ngerti kenapa dinamakan All You Can Eat. Hehehe..

8.    Sekarang lihat rak bukumu, cover buku apa yang kamu suka? Kenapa?

Sebenarnya saya suka seluruh cover seri #STPC, terutama miliknya GagasMedia. Karena simpel dan kalau ditaruh di rak buku warna-warnanya jadi keliatan lebih jelas dibandingkan buku-buku yang lain. Dengan unsur vintage dan mengambil ciri khas dari Negara-negara tersebut, membuat buku-buku tersebut lebih terlihat tua, seperti cetakan pertama dengan memiliki harga selangit.

9.    Tema cerita apa yang kamu sukai? Kenapa?

Saya suka dengan tema keluarga, comedy romantic, dan persahabatan. Saya itu orang yang familiable, jadi tema keluarga itu paling nomor satu. Comedy Romantic itu teman yang seru dan ringan. Kalau persahabatan sendiri tema yang sangat membawa emosi, tapi memiliki akhir yang penuh pelajaran hidup.

10.  Siapa penulis yang ingin kamu temui? Kalau sudah bertemu, kamu mau apa?

NINA ARDIANTI. Semenjak saya baca novel Restart, saya langsung jatuh cinta dengan karyanya dan gaya penulisannya. Karena saya kuliah di Malang, saya selalu kelewatan acara-acara yang mengundang Nina Ardianti. Dan yang paling menyebalkan, saya nggak bisa datang diacara Kak Nina yang baru saja kemarin diadakan sebelum akhirnya dia berangkat untuk sekolah di Michigan University.

Kalau udah bertemu, pinginnya sih saya ajak main ke Malang. Karena kebetulan dulu sempet ajak Kak Nina untuk main ke Malang dan adain acara meet and great gitu, tapi dia maunya diajak jalan-jalan. Jadi, kalau bisa ketemu aku mau ajak jalan keliling-keliling Malang.

11.  Lebih suka baca e-book atau buku cetak?

Jujur suka baca buku cetak. Ya, kalau buku cetak jadi berasa punya aja dibandingkan e-book. Tapi kalau e-book juga ada kelebihannya, kalau lagi males bawa buku yang berat-berat tinggal buka handphone dan baca. Hehehe.

12.  Sebutkan 12 kata untuk GagasMedia menurutmu!

GagasMedia menurut saya pribadi itu:

1. Kreatif
2. Inovatif
3. Inspiratif
4. Terbaik
5. Artistik
6. Total
7. Briliant
8. Wonderlust
9. Salute
10. Terpercaya
11. Expert
12. Magic

Akhirnya terjawab sudah ke 12 pertanyaan dari GagasMedia. Lumayan menguras otak, hati, dan rak buku. Semoga jawabannya bisa membuat seluruh tim GagasMedia memilih saya. Hihihi..

So, selamat ulang tahun yang ke-12 GagasMedia. Untuk kedepannya, semoga bisa- lebih ke harus menerbitkan buku-buku yang lebih bagus lagi dari segi cerita, pengetahuannya, dan covernya. Makin banyak penggemarnya. Once again, Selamat Ulang Tahun dan Terus Bergegas!!

Komentar

Unknown mengatakan…
Bangkok itu novel STPC yang manis, aku juga suka buku itu :D

Postingan Populer